banner

Uang Saku KJP Sudah Bisa Dicairkan, Ini Rincian dan Cara Ambil Tunainya

Rabu, 6 Agustus 2025 17:21 WIB
Oleh: Ahmad Al Qodir Muallem
Ilustrasi Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus (Foto: jakarta.go.id)
Ilustrasi Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus (Foto: jakarta.go.id)

RATASTV – Mulai Senin, 5 Agustus 2025, dana Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Tahap 1 Tahun 2025 untuk bulan Juni mulai dicairkan secara bertahap ke 707.622 peserta didik.

Bantuan ini langsung masuk ke rekening siswa penerima dan bisa ditarik tunai hingga Rp100.000 atau digunakan belanja secara nontunai di toko mitra KJP. Dana KJP Plus terbagi menjadi dua bagian:

Dana personal (ditarik tunai)
Tambahan SPP (khusus siswa sekolah swasta)

Rincian Besaran Dana KJP Plus 2025 (Tahap 1 Juni):

SD/MI/SDLB

  • Dana personal: Rp250.000
  • Tambahan SPP: Rp130.000
  • Jumlah penerima: 341.879 siswa

SMP/MTs/SMPLB

  • Dana personal: Rp300.000
  • Tambahan SPP: Rp170.000
  • Jumlah penerima: 189.437 siswa

SMA/MA/SMALB

  • Dana personal: Rp420.000
  • Tambahan SPP: Rp290.000
  • Jumlah penerima: 62.295 siswa

SMK

  • Dana personal: Rp450.000
  • Tambahan SPP: Rp240.000
  • Jumlah penerima: 111.315 siswa

PKBM (Paket A, B, C)

  • Dana personal: Rp300.000
  • Jumlah penerima: 2.696 siswa

Cara Cek Saldo KJP di ATM:

  1. Masukkan kartu ATM KJP Plus
  2. Ketik PIN
  3. Pilih menu “Cek Saldo”
  4. Saldo masuk? Bisa langsung tarik tunai hingga Rp100.000
  5. Gunakan juga untuk belanja di toko mitra KJP

Cek Status Penerima KJP Pakai NIK:

  1. Buka situs resmi: https:/kjp.jakarta.go.id/public/cekStatusPenerima.php
  2. Masukkan NIK siswa
  3. Pilih tahun dan tahap pencairan
  4. Klik “Cek” dan lihat statusnya

Penerima Baru KJP? Ini Prosedurnya:

  1. Datangi Bank DKI terdekat
  2. Buka rekening baru, cetak buku tabungan dan kartu ATM
  3. Ambil rekening setelah selesai diproses
  4. Dana KJP langsung otomatis masuk ke rekening. (*)

 

Berita Terkait
Mungkin anda suka
WhatsApp Image 2025-07-16 at 12.31.43
Terpopuler
RUPA COWORKING_COMPANY PROFILE_page-0001
Terbaru
Tagar Populer
Pengunjung